Selasa, 16 Oktober 2012

Posting Blogspot Lewat Email

Setelah punya blog saya coba posting lewat pilihan "entri baru" pada
dashboard blog saya.Tapi setelah selesai menulis dan saya klik pilihan
publikasikan ternyata gagal karena browser saya tidak mendukung.Maka
saya mencari di google search cara posting lewat hp. Dan akhirnya ketemu.
Berikut cara - caranya:

Pertama - tama kita aktifkan dulu pengaturan
utamanya di panel dashboard blogspot sobat. Caranya masuk ke menu
Setelan >> Email & seluler.
Pada kolom email nya, kita diwajibkan mengisi secret words atau kata
rahasia yang akan di jadikan sebagai alamat email penerimanya.
Contoh : santrijutawan.secretword@blogger.com
pada contoh tersebut, ganti secretword dengan kata - kata sobat
sendiri. Tapi jangan menggunakan spasi maupun symbol ya.. Misal
jadinya adalah namamu.posting@blogger.com . Kemudian centang langsung
terbitkan. Dan bila semua telah benar, silahkan klik tombol simpan
atau save.
Lanjut ke langkah selanjutnya, yaitu mengirim email ke alamat email
yang sobat buat tadi.
Post by email ini sangat membantu jika sobat sedang dalam perjalanan
jauh, maupun memang hobi ngeblog via hp. Tetapi masih ada beberapa
kekurangannya, diantaranya yaitu tidak dapat menambahkan karakter HTML
pada postingan.
Semoga bermanfaat.

9 komentar:

  1. Sudah saya coba gan, tapi gk ada gambar yg trkirim di blog saya..
    Mohon solusinya gan

    BalasHapus
    Balasan
    1. sebelumnya saya ucapkan terima-kasih telah singgah di blog ini.
      Untuk mengirim gambar ke blog lewat email,ketika sobat menulis email, sobat cuma memasukkan file gambar yang sobat kehendaki kedalam kolom lampiran. Kemudian kirim ke alamat mailtoblogger milik sobat.

      Hapus
  2. Asslm.Wr.Wb.
    Terima kasih atas tutorial postingan lewat hp nya.Waktu di coba langsung jadi.Ilmu yang bermanfaat.

    BalasHapus
  3. Msih blum muncul setelah kucoba

    BalasHapus
  4. Trik ini sudah saya coba menggunakan hp yang berbeda beda, ternyata hasilnya tidak sama. Ada yang langsung sukses, ada yang sukses setelah dicoba beberapa kali, ada yang gagal total.

    BalasHapus
  5. di coba kang

    >> http://downloadlagu-mp3s.blogspot.com
    >> http://mwb-mywapblog.blogspot.com

    BalasHapus
  6. Gak bisa.... Tolong pencerahan nya donk...

    BalasHapus
    Balasan
    1. kesulitannya pada bagian apa? Tolong disebutkan lebih rinci agar saya bisa kasih keterangan

      Hapus
  7. nanti aku coba thank infonya teman aku baru belajar ngeblog.

    BalasHapus

Terima-kasih atas kunjungan sobat. Silahkan berikan komentar anda (saran, pertanyaan, ataupun kritikan) untuk kemajuan blog ini dengan bahasa yang sopan.